Penjabat Bupati Pangandaran, Endjang Naffandi, saat melepas jemaah haji asal Kabupaten Pangandaran, di Gedung Dakwah Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Kamis (4/9/2014). Foto: Entang Saeful Rachman/HR
Padaherang, (harapanrakyat.com),-
Penjabat Bupati Pangandaran, Endjang Naffandi, melepas keberangkatan 133 calon jemaah haji, bertempat di Gedung Dakwah Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Kamis (4/9/2014).
Kepada HR, Endjang mengatakan, calon jemaah haji di Kabupaten Pangandaran seluruhnya berjumlah 314 orang. Jumlah ini dibagi ke dalam tiga kelompok pemberangkatan. “Hari ini merupakan kloter pertama,” katanya.
Menurut Endjang, pemberangkatan selanjutnya dilakukan di Kecamatan Pangandaran pada tanggal 7 September, dan terakhir tanggal 14 September di Kecamatan Parigi.
Lebih lanjut, Endjang menambahkan, calon jemaah haji asal Kecamatan Langkaplancar bergabung dengan KBH Pamarican Kabupaten Ciamis. “Hal tersebut sah-sah saja, tidak masalah,” ucapnya.
Pelepasan jemaah haji di Kecamatan Padaherang ini dihadiri juga oleh unsur jajaran Muspika Kecamatan Padaherang, Camat Irwansah, Kapolsek serta Danramil. (ntang/R4/HR-Online)