Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita PangandaranAjag Mangsa 80 Ekor Domba di Langkaplancar Pangandaran

Ajag Mangsa 80 Ekor Domba di Langkaplancar Pangandaran

Langkaplancar, (harapanrakyat.com),- Puluhan ternak domba  milik warga Desa Cimanggu, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, ditemukan mati diserang oleh sekelompok anjing hutan atau ‘Ajag’. Warga setempat kini sudah melakukan siaga untuk menangkal terjadinya kembali serangan dari hewan liar tersebut.

Warga setempat, Mustofa, mengatakan, serangan anjing hutan ini sangat sporadis menyerang ternak domba milik warga. Hewan ternak yang mati kebanyakan setelah digigit di bagian paha dan bagian dada. “ Selama dua bulan ini sudah ada sekitar 80 ekor domba mati akibat serangan anjing hutan tersebut,” katanya, kepada HR, Selasa (26/08/2014)

Hal senada disampaikan Boris, warga Dusun Cibeureum, Desa Cimanggu, Kecamatan Langkaplancar. Menurut dia, serangan anjing hutan yang paling parah terjadi di komplek Siragantang blok SMA. Di blok ini, kata dia, hampir setiap malam ternak domba milik warga mati akibat serangan anjing tersebut.

Untuk mengantisipasinya, lanjut Boris, warga setempat kini memberlakukan jaga malam. “Kita memberdayakan pemuda karang taruna untuk melakukan keliling kampung guna mengantisipasi anjing hutan kembali beraksi,” katanya.

Namun demikian, lanjut Boris, meski warga sudah berusaha melakukan jaga malam, namun serangan anjing hutan yang memangsa domba milik warga tetap saja terjadi. “ Kami juga kebingungan untuk menghentikan serangan anjing hutan ini. Dari data yang catat, sudah hampir 80 domba milik warga mati,” ujarnya.

Boris berharap, pihak pemerintah dan kepolisian membantu warga dalam menghentikan serangan anjing hutan tersebut. “Karena peristiwa ini sudah masuk kategori kejadian luar biasa. Apabila pemerintah dan kepolisian tidak membantu warga, dipastikan akan banyak lagi hewan ternak milik warga yang menjadi korban,” pungkasnya. (Ntang/Koran-HR)

Wisata Tanjung Duriat

Momen Libur Lebaran 2025, Wisata Tanjung Duriat di Sumedang Diserbu Pengunjung

harapanrakyat.com,- Mengisi momen libur panjang lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, ribuan wisatawan memadati wisata Tanjung Duriat yang berada di Pesisir Waduk Jatigede. Tempat ini...
Rainbow Slide Nalisa Cipanten di Majalengka

Menjajal Rainbow Slide Nalisa Cipanten yang Lagi Viral di Majalengka, Favorit Wisatawan saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Rainbow Slide di objek wisata Nalisa Cipanten, Kecamatan Sindang, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat sedang viral dan menjadi buruan wisatawan. Luar biasanya, wahana Rainbow...
Kapan ASN Harus Masuk Kantor Usai Lebaran 2025? Ini Jawaban Wamendagri

Kapan ASN Harus Masuk Kantor Usai Lebaran 2025? Ini Jawaban Wamendagri

harapabrakyat.com,- Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) harus sudah masuk kantor pada Selasa tanggal 8 April 2025 seusai libur lebaran. Oleh karena itu, ASN tidak...
Pemudik di Stasiun Kota Banjar

Arus Balik Pemudik di Stasiun Kota Banjar Meningkat, Tiket Hingga H+7 Lebaran Ludes Terjual

harapanrakyat.com,- Memasuki H+3 lebaran Idul Fitri 1446 H situasi arus balik pemudik pengguna layanan kereta api Stasiun Kota Banjar, Jawa Barat, Kamis (3/3/2025). Tiket...
Pengunjung pantai di Cikalong Tasikmalaya

Pengunjung Pantai di Cikalong Tasikmalaya Membludak, Petugas Perketat Keamanan

Harapanrakyat.com - Pada masa libur Lebaran 1446 Hijriah, pengunjung pantai di Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, membludak, Kamis (3/4/2024). Lonjakan pengunjung ini mendorong...
Pemancing Hanyut Terbawa Arus di Sungai Cipalu Tasikmalaya

Pemancing Hanyut Terbawa Arus Sungai di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Seorang pemancing hanyut terbawa arus di Sungai Cipalu, Desa Nangelasari, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025) petang. Korban bernama Ratim (42)...