Foto: Ilustrasi
Banjar, (harapanrakyat.com)
Jelang Ramadhan, harga berbagai komoditi kerap mengalami kenaikan. Lonjakan harga terjadi pada sembako. Mengantisipasi itu, Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Banjar, segera melakukan operasi pasar, dan akan menggelar pasar murah.
“Mengantisipasi melonjaknya harga sembako, Disperindag akan melakukan operasi pasar di Kota Banjar. Pelaksanaan pasar murah akan dilakukan di dua kecamatan,” kata Kepala Disperindagkop Kota Banjar, Soni Horison, Senin (09/06/2014).
Soni mengatakan, Tim Disperindagkop diberi SK Walikota Banjar, didampingi pihak kepolisian dalam pelaksanaannya. Sampai saat ini, harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan sebesar 4-5 persen.
Program tersebut dilakukan, lanjut Soni, khawatir adanya spekulan yang bermain dengan menaikkan harga secara sepihak.
Sementara Kasi. Bina Pasar Disperindagkop Kota Banjar, Neneng, menambahkan, operasi pasar serta pengawasan terhadap harga barang akan dimaksimalkan pada awal bulan puasa, atau tepatnya dalam minggu ketiga di bulan Juni 2014.
Operasi pasar dilakukan untuk mengetahui penyebab terjadinya kenaikan. Sehingga dapat diketahui alasannya, apakah karena barang langka, atau memang betul-betul ada kenaikan dari pihak distributor.
Pengawasan dilakukan tidak hanya di pedagang, tetapi ke pihak distributor. Lokasi operasi pasar akan di lakukan di Pasar Banjar, Pasar Langensari dan Pasar Bojongkantong, serta ke sejumlah Swalayan.
Adapun jenis barang yang dijual dalam program pasar murah Ramadhan, berupa sembako jenis tertentu, disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat, seperti beras, minyak sayur, telur, gandum, gula dan susu. Semua dijual dengan harga bersubsidi. (Nanang Supendi/Koran HR)