Senin, April 21, 2025
BerandaBerita BanjarSatpol PP Banjar Tindak Pelanggar Perda Non Yustisi

Satpol PP Banjar Tindak Pelanggar Perda Non Yustisi

Lokasi taman kota yang ada di bantaran Sungai Citanduy, tepatnya di belakang RSUD Banjar, bila malam hari terlihat gelap-gulita. Foto: Eva Latifah/HR

Banjar, (harapanrakyat.com),-

Keberadaan fasilitas publik seperti taman kota yang akhir-akhir ini kerap dijadikan tempat untuk berbuat hal-hal negatif oleh kalangan remaja, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Banjar, kini semakin gencar melakukan patroli ke sejumlah lokasi yang dianggap rawan terjadi pelanggaran Peraturan Daerah (Perda) non Yustisi.

Kegiatan patroli yang sering dilakukan Satpol PP Kota Banjar rupanya sudah menjadi komitmen bagi institusi tersebut dalam penegakan Perda, dengan harapan dapat memberi efek jera bagi para pelanggarnya, sehingga akan tercipta kota yang kondusif.

Hal itu dikatakan Kasie. Gakda Satpol PP Kota Banjar, Aep Saefudin, SH., didampingi Kasie. Trantib, Bambang D Sutanto, S.STp., saat ditemui HR di kantornya, Senin (02/06/2014).

Penegakan Perda non Yustisi ini bersifat teguran, pembinaan dan peringatan kepada para pelanggar Perda yang berhasil diamankan Satpol PP. Sementara untuk penegakan Perda Yustisi sendiri, pihaknya menggandeng pihak kepolisian untuk melakukan BAP dan penindakan selanjutnya.

Aep juga mengatakan, berdasarkan instruksi Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, SIP., M.Si., Satpol PP telah melakukan koordinasi dengan beberapa instansi guna mensinkronkan program yang berhubungan dengan penegakan Perda.

Hasil dari koordinasi tersebut pihaknya sudah mengusulkan salah satu fasilitas penerangan dan pengawasan terhadap sejumlah taman, atau lokasi yang dianggap rentan terjadi pelanggaran Perda, dan secepatnya akan direalisasikan, termasuk pemasangan cctv.

“Kami menghimbau kepada seluruh kepala desa ataupun lurah, agar bisa pro aktif bekerjasama dalam menyampaikan setiap hal yang dianggap meresahkan lingkungannya, untuk kemudian akan kami tindak lanjuti,” kata Aep.

Kasie. Trantib, Bambang D Sutanto, S.STp., menambahkan, koordinasi antar instansi memang diperlukan, mengingat banyaknya laporan maupun keluhan dari warga mengenai penyalahgunaan fasilitas publik seperti taman kota oleh kalangan anak remaja, baik warga Banjar maupun dari luar Banjar.

“Dalam menangani permasalahan tersebut memang diperlukan langkah konkrit, hal itu untuk meminimalisir terjadinya penyimpangan prilaku di lokasi taman kota,” pungkas Bambang. (Eva/Koran-HR)

Tanah Penahan Tebing Jalan

Tanah Penahan Tebing Jalan Kabupaten di Sukamantri Ciamis Ambruk, Ini Harapan Warga

harapanrakyat.com,- Tanah penahan tebing jalan kabupaten di Dusun Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk. Sebelum kerusakannya meluas dan bertambah parah,...
Ketua DPRD Kota Banjar tersangka kasus korupsi tunjangan rumdin

Kejari Tetapkan Ketua DPRD Kota Banjar Tersangka Korupsi Tunjangan Rumdin, Negara Rugi Rp3,5 M

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Banjar, Jawa Barat, menetapkan Ketua DPRD Kota Banjar DRK sebagai tersangka dugaan kasus korupsi tunjangan rumah dinas (rumdin) dan...
Bagaimana Manusia Bisa Menemukan Api? Simak Ulasannya

Bagaimana Manusia Bisa Menemukan Api? Simak Ulasannya

Pertanyaan "bagaimana manusia bisa mendapatkan api?" nyatanya seringkali menjadi pembahasan di masa kini. Seperti yang diketahui bahwa api memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia....
Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu memilih KB steril usai melahirkan anak ketiga. Bayi yang ia namai Danish Danendra Putra Permana itu lahir pada 15 April 2025 lalu....
Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...