Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisDinkes Ciamis Khawatir Pelayanan BPJS Tidak Maksimal

Dinkes Ciamis Khawatir Pelayanan BPJS Tidak Maksimal

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Meski pemerintah sudah meluncurkan program jaminan kesehatan melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang digulirkan pada awal tahun ini, namun dalam prakteknya tidak diiringi dengan penambahan jumlah tenaga medis.

Setelah BPJS digulirkan, diprediksi jumlah kunjungan pasien ke sejumlah Puskesmas akan meningkat signifikan. Dengan keterbatasan tenaga medis yang ada saat ini, membuat sejumlah Puskesmas di Kabupaten Ciamis khawatir tidak mampu memberikan pelayanan maksimal kepada pasiennya.

Sekertaris Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis, Aat Gustiawati, mengaku khawatir dengan minimnya tenaga medis di hampir  seluruh Puskesmas di Kabupaten Ciamis. Menurutnya, kekurangan tenaga medis ini sedikitnya akan berdampak terhadap pelayanan kesehatan.

“Kami juga heran hingga saat ini pemerintah pusat belum mengadakan program penambahan tenaga medis di Puskesmas seiring program BPJS digulirkan. Kita prediksi peningkatan pasien akan meningkat tajam setelah adanya program tersebut,” terangnya, kepada HR, Senin (10/02/2014).

Menurut Aat, idealnya di satu Puskesmas terdapat  2 dokter umum, 1 dokter gigi dan 1 apoteker, ditambah sejumlah perawat pembantu. “Namun, di seluruh Puskesmas di Kabupaten Ciamis belum ada satupun jumlah tenaga medis yang ideal. Bahkan, masih ada Puskesmas yang belum memiliki dokter,” terangnya.

Aat menjelaskan, tenaga medis yang ditugaskan di seluruh Puskesmas di Kabupaten Ciamis terdiri dari 39 dokter umum, 14 dokter gigi dan 8 apoteker. Sedangkan jumlah Puskesmas yang ada saat ini berjumlah 37.

“Jadi, kalau dilihat dari rasio jumlah puskesmas dengan tenaga medis di Ciamis, jelas jauh dari angka ideal. Karenanya, kami berharap Kementrian Kesehatan segera mencari solusi agar kekurangan tenaga medis ini tidak berdampak terhadap pelayanan kesehatan seiring digulirkannya program BPJS, ” paparnya.

Menurut Aat,  satu Puskesmas di Kabupaten yang belum mempunyai tenaga dokter, yakni Puskesmas Jatinegara. Untuk mengatasi kekosongan tersebut solusinya dengan menugaskan dokter di puskesmas di daerah terdekat bergantian memberikan pelayanan di Puskesmas Jatinegara.

“Hal itu terpaksa kami lakukan, agar pelayanan kesehatan di Puskesmas Jatinegara dapat berjalan. Kita pun membuat jadwal untuk dokter yang diberi tugas tambahan di Puskesmas Jatinegara,” pungkasnya. (Her/R2/HR-Online)

Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tingkat kecamatan dilaksanakan serentak, Senin (21/4/2025). Namun pada pleno...
ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

Imbauan BKN! ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui BKPSDM Ciamis mewajibkan Aparatur Sipil (ASN) untuk terapkan Multi-Factor Authentication (MFA). Sebagai informasi, bahwa MFA yang merupakan...
Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Film animasi Indonesia Jumbo sedang ramai jadi perbincangan. Salah satu sosok yang ikut membahasnya adalah Habib Jafar. Tapi bukannya sekadar komentar biasa, pendakwah satu...
Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Ciamis, Jawa Barat, bakal melakukan pendampingan terhadap Desa-desa di Ciamis yang akan membentuk Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih....
156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

harapanrakyat.com,- Dana Desa (DD) tahap I tahun 2025 sudah tersalurkan ke seluruh Desa di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pemerintahan...
DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memfasilitasi pelaku UMKM binaan, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis membuka gerai khusus di pusat kuliner atau Food Court Alun-alun...