KH. Syarif Rachmat, tengah memberikan tausiah dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Alun-alun Banjar, Selasa (21/01). Foto: Abdulloh Muklis/HR
Banjar, (harapanrakyat.com),-
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema “Kita bangun gerakan masyarakat yang berkarakter dan berakhlak mulia,” digelar di Alun-alun Banjar, Selasa (21/01/2014), disambut antusias oleh masyarakat.
Da’i kondang pengasuh Pondok Pesantren Umul Quro, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, KH. Syarif Rachmat, memberikan tausiah dalam acara yang dihadiri Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih, SIP, M.Si., beserta jajaran OPD lingkup Pemkot Banjar, para pelajar, tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Pembacaan ayat suci Alqur’an sebanyak 30 Juz dilakukan secara bersama-sama mengawali peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Dalam sambutannya, Walikota Banjar menghimbau kepada masyarakat untuk meneladani akhlak nabi besar Muhammad SAW.
“Selain itu, kita juga harus berprilaku dan melaksanakan pola hidup bersih dan sehat, mulai dari diri sendiri, lingkungan sendiri, dan lebih luasnya mari kita jaga kebersihan Kota Banjar yang kita cintai ini,” kata Hj. Ade Uu Sukaesih.
Sedangkan, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar, Drs. H. Undang Munawar, M.Pd., dalam sambutannya mengatakan, peringatan Maulid Nabi dapat dilaksanakan dengan metode dan cara masing-masing. “Yang penting tetap satu tujuan, yaitu gebyarnya syiar Islam,” kata Undang.
Pada acara yang ditunggu-tunggu, KH. Syarif Rachmat, dalam tausiahnya yang mengusung tema “Keutamaan membaca Alqur’an dan dzikir daripada ngerumpi,” da’I kondang dari Tangerang Selatan itu memberikan contoh mengenai kebaikan dan kemulyaan akhlak Rosululloh.
“Semua contoh kebaikan ada pada diri Rosululloh, dan sudah sampai dimana rasa cinta kita terhadap nabi besar kita Muhammad SAW. Kalau memang kita sebagai umat Islam cinta kepada nabinya, maka perbanyak lah membaca sholawat agar kita mendapat safa’at dari nabi besar Muhammad SAW,” kata KH. Syarif Rachmat. (AM/Koran-HR)