Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita PangandaranDisdikpora Pangandaran Gencarkan Program Dikmas

Disdikpora Pangandaran Gencarkan Program Dikmas

Peserta KBM Tunas Harapan, ketika mengikuti kegiatan belajar mengajar. Photo : Madlani/ HR

Kalipucang, (harapanrakyat.com),-

Kabid Pendidikan Non-Formal dan Informal (PNFI), Disdikpora Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Tata, S.Pd, MM, menyatakan, tengah menyelesaikan program Pendidikan Masyarakat (Dikmas). Program itu untuk menanggulangi warga yang putus sekolah dan buta huruf.

Tata menuturkan, program Dikmas paling banyak diantaranya di Program Paket C atau setara SMA. Disdikbudpora terus mensosialisasikan program  Dikmas. Syukurnya, program itu disambut baik oleh masyarakat.

“Tahun ajaran kali ini didominasi Paket C (Setara SMA),” jelas Tata.

Menurut Tata, penyelenggaraan ujian paket C selama ini masih oleh Disdik Ciamis. Untuk tahun 2014, tempat dan penyelenggaraan sudah dilakukan oleh Disdikpora Kabupaten Pangandaran.

Lebih lanjut, Tata menuturkan, penyelenggaraan program Dikmas sudah berjalan, salah satunya di Kelompok Belajar Masyarakat (KBM) Tunas Harapan, Desa Emplak, Kecamatan Kalipucang.

Ketua KBM Tunas Harapan, Cucun Ruhyat, S.Pd.I, Senin (13/1), mengatakan, KBM Tunas Harapan mulai dikelola sejak awal tahun ajaran 2013/ 2014. Pesertanya mencapai  96 orang, yang berasal dari  Desa Banjarharja, Putrapinggan, Emplak, Bagolo, Pamotan dan Kalipucang.

“Jumlah peserta terbagi, Kelas Paket B 38 orang, dan paket C 58 orang,” ungkapnya.

Cucun berharap, Pemkab Pangandaran membantu pihaknya dalam hal pembiayaan. Selama ini, diakui Cucun, pengelolaan KBM Tunas Harapan, tidak memungut kepada peserta, melainkan didanai dari hasil swadaya pengelola.

Nurhayati (40), pesera dari Emplak, mengaku sangat terbantu dengan adanya PKBM Tunas Haraapan. Menurut dia, kurikulum yang diterapkan, memberikan dia kesempatan untuk menguasai keterampilan, seperti membuat kerajinan, menjahit, memasak dan lainnya.

Senada dengan itu, Agus Supriatman (39), Penggagas KBM Tunas Harapan, menambahkan, program Dikmas memiliki banyak kelebihan. Materi yang diajakarkan di KBM bisa langsung diterapkan oleh peserta dalam kehidupan sehari-hari. (Mad/Koran-HR)

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025 telah resmi rilis di India. Perangkat komputer jinjing buatan Lenovo ini membawa sejumlah peningkatan signifikan yang hadir untuk memenuhi...
Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara menyimpan kisah perkembangan dunia penerbangan di dalamnya. Menilik dari catatan sejarah Indonesia, bangunan ini merupakan tempat untuk mengabadikan sejarah TNI Angkatan...
HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

harapanrakyat.com,- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pangandaran melontarkan kritik tajam terhadap rencana reaktivasi jalur kereta Banjar-Cijulang. Menurut mereka, reaktivasi tersebut seperti sebuah wacana tahunan. Ketua HMI...
Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat Supriana mengingatkan para perawat agar bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Hal itu ia sampaikan usai...
Akibat Sungai Cipeles Meluap, Kantor Kelurahan dan Rumah Warga di Sumedang Dihantam Longsor

Akibat Sungai Cipeles Meluap, Kantor Kelurahan dan Rumah Warga di Sumedang Dihantam Longsor

harapanrakyat.com,- Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Sumedang sejak sore, menyebabkan Kantor Kelurahan Cipameungpeuk, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, mengalami rusak berat...
Cacing Kepala Duri (Acanthocephala)

Cacing Kepala Duri (Acanthocephala), Parasit yang Mengintai Tubuh Manusia

Pada dasarnya, tidak bisa kita pungkiri bahwa tubuh manusia dapat menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi berbagai jenis parasit. Ya, salah satunya adalah cacing...