Kamis, Maret 13, 2025
BerandaBerita PangandaranJelang Pemilu 2014, Kader PKB Pangandaran Jangan Terlibat Konflik

Jelang Pemilu 2014, Kader PKB Pangandaran Jangan Terlibat Konflik

Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Ketua Dewan Tanfidz DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Barat, Drs. H. Dedi Wahidi, menyatakan, kader PKB di wilayah Kabupaten Pangandaran dan Ciamis, jangan terlibat dalam konflik. “Apalagi, sekarang ini sudah mendekati masa pemilihan umum (pemilu) tahun 2014,” ungkapnya, saat memberikan sambutan pada acara Musyawarah Cabang (Muscab) perdana PKB di Pangandaran, Senin (02/12).     

Menurut Wahidi, sudah saatnya PKB di Kabupaten Pangandaran melakukan pembenahan di internal organisasi, untuk mempersiapkan diri, menghadapi Pemilu. “Makanya, Muscab pertama ini digelar, sekaligus Pemilihan Ketua DPC PKB Kabupaten Pangandaran dan Ciamis,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua NU Kabupatan Pangandaran, Ahmad Irfan Alawi, juga berharap, para kader PKB di Pangandaran tetap menjaga kebersamaan, kekompakan dan kerukunan.

“Walaupun saya tidak menjadi pengurus DPC PKB, hati saya tetap ke PKB,” ujar Irfan.

Sementara itu, Pj. Bupati Pangandaran, DR. Drs. H. Endjang Naffandy, M.Si, mengatakan, dengan terbentuknya kepengurusan DPC PKB Pangandaran, nantinya bisa menjadi mitra bagi pemerintahan Kabupaten Pangandaran.

Ketua Panitia Pelaksana Muscab, Sutarya, menyebutkan, Muscab PKB kali ini mengagendakan pemilihan Ketua Dewan Syuro dan Ketua Tanfidz. Kandidatnya, Ustadz Jalaludin S.Ag, dan Hendrik. Dari hasil pemilihan, Ustadz Jalaludin S.Ag, yang terpilih menjadi Ketua Dewan Tanfidz. (ntang/HR-Online)

Sungai Citanduy Meluap

Sungai Citanduy Meluap, Sejumlah Rumah Warga di Panumbangan Ciamis Terendam

harapanrakyat.com,- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Kabupaten Ciamis dan sekitarnya, membuat air sungai Citanduy meluap yang menyebabkan beberapa rumah di Desa Sindangmukti, Kecamatan...
Pohon Besar Tumbang ke Jalan

Pohon Besar Tumbang ke Jalan Timpa Rumah dan Toko di Garut, Arus Lalin Macet

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon besar tumbang ke jalan hingga menimpa rumah dan toko di Jalan Raya Cireungit-Samarang pada Kamis (13/3/2025) petang. Pohon yang sudah tua...
Fisip universitas pasundan

FISIP Universitas Pasundan Bandung Adakan Lomba Simulasi Sidang ASEAN di Ajang PASMAM 2025

harapanrakyat.com,- Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Pasundan (Unpas) Bandung, Jawa Barat, kembali mengadakan lomba simulasi sidang ASEAN dalam ajang Pasundan Model...
Dua Orang Nekat Akhiri Hidup

Dua Warga Tasikmalaya Nekat Akhiri Hidup, Diduga Urusan Asmara dan Utang Piutang

harapanrakyat.com,- Dua orang warga Kecamatan Bantarkalong dan Karangnunggal Kabupaten Tasikmalaya nekat mengakhiri hidup di pohon manggis dan di sebuah mushola. Peristiwa itu pun membuat...
Ini Komitmen bank bjb Terkait Pemberitaan Saat Ini

Ini Komitmen bank bjb Terkait Pemberitaan Saat Ini

harapanrakyat.com,- bank bjb menanggapi pemberitaan yang santer di media saat ini. Meski tengah ‘diterpa badai’, bank bjb tetap komitmen memberikan layanan terbaik untuk nasabahnya. Manajemen...
Daftar Ketua PAN Pangandaran

Ino Darsono Belum Kepikiran Daftar Ketua PAN Pangandaran, Fokus Jalankan Tugas sebagai Wakil Bupati

harapanrakyat.com, - H. Ino Darsono, mantan Ketua DPD PAN Pangandaran periode 2014-2019, mengungkapkan bahwa dirinya belum terpikir untuk kembali menahkodai partai berlambang matahari terbit...