Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita PangandaranKasihan! Jalan Kabupaten di Pangandaran Kondisinya Rusak Parah

Kasihan! Jalan Kabupaten di Pangandaran Kondisinya Rusak Parah

Jalan Kabupaten di Padaherang kondisinya memprihatinkan. Photo : Madlani/HR

Padaherang, (harapanrakyat.com),-

Sejumlah ruas jalan Kabupaten yang melintasi wilayah Desa Paledah, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, kondisnya memprihatinkan. Selain terdapat lubang (kubangan), kondisi itu juga diperparah bila hujan turun, jalan menjadi becek. Tidak jarang, sejumlah pengendara roda dua terperosok.

Masyarakat sekitar sudah sejak lama berharap, ada kepedulian dari Pemerintah, untuk mengatasi persoalan yang terjadi di wilayah itu. Masyarakat juga berdalih, mereka sudah menunaikan kewajiban membayar pajak.

“Buktinya, Padaherang pernah mendapat trophy, sepeda motor dan in focus, karena menjadi daerah yang baik dalam pembayaran pajak,” ungkap Hermat Lesmana, warga Paledah, Selasa (12/11).

Tetapi sangat disayangkan, kata Hermat, apa yang menjadi hak masyarakat, perbaikan jalan, sampai saaat ini belum bisa dirasakan. Akibatnya, untuk beraktifitas masyarakat dan penggguna jalan menjadi tersendat.

“Saya prihatin dan miris, bila dibandingkan masa orde baru. Sekarang, akibat kondisi jalan rusak, banyak warga mengeluh sakit badan dan perut jika melewati jalan ini. Ironis,” pungkasnya. (mad/Koran-HR)

Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...
Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

harapanrakyat.com,- Lurah Sindangrasa, Derry Yusman menyebut angka stunting di Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis ada penurunan cukup signifikan. Dari tahun 2024 itu tercatat ada 11...