Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita PangandaranMotor Raib, Rumah Wartawan Pangandaran Dibobol Maling

Motor Raib, Rumah Wartawan Pangandaran Dibobol Maling

Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Rumah salah seorang wartawan media online yang juga anggota FJP (Forum Jurnalis Pangandaran) Adriansyah, yang beralamat di Dusun Kamurang RT 02/RW 10 Desa Babakan, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Minggu (20/10), sekitar pukul 02.00 WIB dini hari, dibobol maling.

Adriansyah, saat dimintai keterangan, mengatakan, sebelum kemalingan, dirinya pulang ke rumah sekitar pukul 23.00 WIB Sabtu (19/10). Kemudian sambil tiduran, dia mendengarkan radio hingga akhirnya tertidur pulas, karena kelelahan sehabis bekerja.

Sekitar pukul  05.00 WIB, Istri Adriansyah, Dedeh Kurniasih, terbangun dan khendak ke kamar mandi. Saat berada di dapur, dia terkejut karena pintu belakang sudah terbuka. Kemudian Dedeh membangunkan suaminya yang sedang tidur di tengah rumah.

“Ketika diperiksa ke dapur, ternyata motor scuppy sudah raib digondol maling. Sementara tas istri saya yang berisikan sejumlah dokumen, posisinya sudah pindah dan ditemukan di luar rumah. Sedangkan keadaan lemari sudah berantakan dan handphone merk cros juga ikut diembat maling,” ujarnya, kepada HR, Minggu (20/10). Akibat rumahnya kemalingan, dia mengaku menderita kerugian hingga puluhan juta rupiah.

Menurut Adriansyah, setelah dirinya memeriksa ruangan dapur, ternyata maling masuk melalui pintu belakang dengan cara mencongkel dengan benda keras. Atas kejadian itu, dia langsung melaporkan aksi pencurian tersebut ke kantor kepolisian sektor (Polsek) Pangandaran.

Sementara itu, dua hari sebelumnya, sebuah warung bakar ikan NN yang tidak jauh dari lokasi rumah Adriansyah, juga dibobol maling. Kejadian di warung NN pun percis sama dengan kejadian di rumah Adriansyah, yakni maling membobol pintu belakang. Akibat warung NN dibobol maling, pemilik menderita kerugian sekitar Rp. 5 juta. (Ntang/R2/HR-Online)

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Saat dunia teknologi bergerak makin cepat, kebutuhan akan perangkat ringkas tapi bertenaga juga meningkat. Laptop bukan lagi sekadar alat kerja, tapi juga teman produktivitas...
Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...