Penjabat Bupati Pangandaran, Endjang Naffandi
Parigi, (harapanrakyat.com),-
Penjabat (Pj) Bupati Pangandaran, Endjang Naffandi, meminta kepada Gubernur Jawa Barat supaya dirinya dialihtugaskan menjadi staf ahli di Pemrov Jabar. Hal itu dikatakan Endjang kepada HR, Sabtu (31/8), usai mengikuti acara MoU Pendidikan antara UPI dengan Pemkab. Pangandaran, di Hotel Sandaan Pangandaran.
“Awalnya kurang lebih satu bulan yang lalu saya dipanggil Gubernur. Beliau berkata pada saya agar lebih fokus untuk mengurus Kabupaten Pangandaran. Maka dari itu saya meminta ke Gubernur agar saya jadi staf ahli,” katanya.
Endjang mengaku, dirinya punya rasa tanggung jawab secara moral dalam tugasnya sebagai Kepala Biro Pemerintahan Umum Pemprov Jabar. Namun, setelah dilantik menjadi Pj. Bupati Pangandaran pada 22 April 2013 lalu, aktifitasnya terbagi karena harus menyiapkan tupoksinya sebagai Pj Bupati.
“Alhamdulillah pada tanggal 30 Agustus kemarin saya dilantik menjadi staf ahli Gubernur di Pemprov Jabar,” pungkas Endjang. (Syam/R3/HR-Online)