Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita CiamisHUT RI ke 68, 191 Napi Lapas Ciamis Dapat Remisi

HUT RI ke 68, 191 Napi Lapas Ciamis Dapat Remisi

Ilustrasi

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Negara Kesatuan Republik Indonesia ke-68, yang jatuh pada hari sabtu, 17 Agustus 2013, menjadi hari yang paling bahagia bagi 191 Narapidana (Napi) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Ciamis.

Pasalnya, pada HUT RI ke 68, ke-191 Napi tersebut mendapatkan remisi masa tahanan. Bahkan, beberapa Napi mendapatkan predikat bebas bersyarat. Dan hal itu disesuaikan dengan jenis dan masa tahanan akibat kejahatan yang dilakukanya.

Kepala Lapas Kelas II B Ciamis, Dasep Rana Budi, S.Sos, M.Si, Sabtu (17/8), di Aula Lapas Ciamis, mengatakan, jumlah warga binaan yang berada di Lapas Ciamis sudah melebihi kapasitas. Meski kapasitas Lapas sudah over, pembinaan tetap berjalan baik.

Dasep menyebutkan, jumlah warga binaan yang saat ini meghuni Lapas Ciamis sekitar 400 orang. Padahal idealnya, Lapas Ciamis dihuni oleh 160 orang warga binaan. Menindaklanjuti hal itu, sekitar 46 warga binaan dititipkan di Lapas Banjar.

Menurut klasifikasinya, para penghuni Lapas Ciamis itu diantaranya, 91 orang karena kasus narkotika, 54 orang terjerat kasus assusila, 29 orang kasus pencurian, sisanya kasus perampokan dan penggelapan.

Program pembinaan yang dijalankan, kata Dasep, yaitu mengedepankan bidang keamanan, mental keagamaan, pendidikan, kebangsaan, dan kesehatan. Harapannya agar warga binaan bisa lebih baik dalam menjalani masa tahanan.

Di tempat yang sama, Wakil Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin, mengatakan, momen HUT RI ke 68 ini menjadi hari yang sangat berharga dan bersejarah bagi warga binaan Lapas Ciamis. “17 Agustus 1945 merupakan hari bersejarah. Dimana kita merdeka dari segala penjajahan yang dilakukan bangsa lain. Untuk itu, mari kita bangun bangsa ini dengan semangat dan perjuangan yang baik dan benar,” katanya.

Iing juga berharap, warga binaan yang masih harus menjalani hukuman di Lapas Ciamis, bisa menjalani masa-masa tahanan dengan baik. (es/R4/HR-Online))

Angka konsumsi ikan di Ciamis

Angka Konsumsi Ikan di Ciamis Naik, Langkah Positif Cegah Stunting dan Dukung Generasi Cerdas

harapanrakyat.com,- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Kabupaten Ciamis mencatat angka konsumsi ikan (AKI) di wilayahnya meningkat dari 25,31 kilogram per kapita per tahun pada...
Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...