Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita BanjarGudang Busa Rahayu Putra Terbakar

Gudang Busa Rahayu Putra Terbakar

Sebuah bangunan ruko yang dijadikan gudang penyimpanan barang berupa kasur busa milik Toko Rahayu Putra di Jl. BKR Senin malam (19/11), sekitar pukul 19.00 WIB terbakar. Foto : Eva Latifah/HR.

Banjar, (harapanrakyat.com),- Sebuah bangunan ruko yang dijadikan gudang penyimpanan barang berupa kasur busa milik Toko Rahayu Putra di Jl. BKR/Kantor Pos, hangus terbakar, Senin malam (19/11), sekitar pukul 19.00 WIB.

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui penyebab pasti kebakaran gudang tersebut. Kapolsek Pataruman, Achmad Djunaedi, saat ditemui HR, Selasa (20/11), mengatakan, untuk mengetahui penyebabnya, harus menunggu hasil olah TKP yang dilakukan hari Selasa (20/11). Namun, dugaan sementara api berasal dari konsleting listrik.

Meski tidak menimbulkan korban korban jiwa, jumlah kerugian pemilik gudang diperkirakan mencapai Rp.1 miliar.

Peristiwa terbakarnya bangunan pertokoan di Kota Banjar dalam kurun waktu satu minggu sudah dua kali terjadi. Sebelumnya di jalan yang sama kejadian serupa juga dialami Toko Besi Panen dan Toko Buku Abadi, Selasa lalu (13/11).

Menurut keterangan saksi mata, sekaligus pegawai gudang, Ayep, saat ditemui HR di lokasi kejadian, mengatakan, kemungkinan api berasal dari konsleting listrik, karena sebelumnya token listrik tiba-tiba meletus, dan terlihat mengeluarkan percikan api di KWH.

Begitu terlihat percikan, Ayep mengaku langsung mematikan api dengan sebuah topi, dan api di KWH akhirnya padam. Kemudian, dia dan pemilik gudang melihat ke dalam, ternyata di gudang bagian belakang api sudah membesar. Mereka langsung ke luar meminta tolong, dan melapor ke petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Banjar.

“Beberapa menit kemudian tiga mobil Damkar datang, namun api sudah membesar di lantai satu dan dua. Kami tidak sempat menyelamatkan barang di dalam. Kerugian diperkirakan sekitar satu miliar rupiah, terlebih siang hari ada kiriman barang satu tronton, dan semuanya habis terbakar,” tutur Ayep.

Keterangan lain didapat dari Bilarian, salah seorang warga yang rumahnya berdekatan dengan gudang. Menurut dia, dari dalam gudang terdengar suara ledakan, setelah itu api terlihat semakin membesar.

“Ada kemungkinan suara ledakan berasal dari tabung gas terbakar lalu meledak,” katanya.

Sementara itu, menurut keterangan beberapa warga di lokasi kejadian mengatakan, kebakaran diduga terjadi akibat hubungan arus pendek listrik. Sebab, sebelumnya warga melihat ada petugas PLN sedang memperbaiki jalur listrik di seberang jalan depan gudang. Kemungkinan konsleting terjadi saat petugas PLN tengah memperbaiki jalur listrik.

Kobaran api menghanguskan bangunan gudang dan seluruh isinya. Bahkan, satu bangunan berdampingan dengan gudang, yakni Kantor Bank bjb Syari’ah hampir ikut terbakar.

Sebanyak 3 unit mobil Damkar dari Kota Banjar, dibantu 2 unit dari Kab. Ciamis, dan 1 unit bantuan dari PMI Kota Banjar dikerahkan, namun api baru dapat dipadamkan sekitar tiga jam kemudian. (PRA)

Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...
pemberdayaan umkm

DPRD Jawa Barat Anggap Pemberdayaan UMKM Secara Optimal Mampu Kurangi Pengangguran

harapanrakyat.com – Pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tengah masyarakat, menjadi solusi mengurangi angka pengangguran, termasuk di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Oleh...
Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

Partisipasi Pemilih PSU Kabupaten Tasikmalaya Terendah ke-7 se-Indonesia, Mantan Anggota KPU RI Sebut Penyelenggara Malas Kerja

harapanrakyat.com,- Mantan Anggota KPU RI periode 2012-2017 Hadar Nafis Gumay menyoroti tingkat partisipasi pemilihan masyarakat pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) di berbagai daerah. Bahkan,...