Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisDinas Kebersihan Ciamis Minta Tambah Armada

Dinas Kebersihan Ciamis Minta Tambah Armada

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Kebersihan Kab. Ciamis menambah dua armada kendaraan pengangkut sampah. Penambahan tersebut untuk mengantisipasi penumpukan sampah di wilayah Kota Ciamis, akibat kurangnya armada angkutan.

Baca juga: Pengelolaan Sampah Pasar Langkaplancar Perlu Penanganan Serius

Kabid Pertamanan dan Kebersihan, Ir. H. Rahlan Suryadinata, Senin (12/11), mengatakan, selama ini penangananan sampah untuk wilayah Ciamis masih mengandalkan 7 armada. Menurut Rahlan, jumlah armada yang dimiliki Dinas Kebersihan belum cukup, jika dibandingkan dengan volume sampah. Soalnya, sampah yang harus diangkut sebanyak 300 kubik perhari.

“Kendaraan yang ada sekarang ini masih kurang. Belum lagi dengan kondisi kendaraan yang sudah lama, jelas penanganan sampah di Ciamis tidak akan maksimal,” ungkapnya.

Rahlan menuturkan, tujuh kendaraan pengangkut tersebut kurang memungkinkan untuk bisa mengangkut sampah sebanyak itu. Dia berharap tambahan dua unit kendaraan pengangkut sampah bisa menjawab permasalahan sampah yang sering dikeluhkan warga Ciamis.

Baca juga: Dinas Kebersihan Diminta Inventarisir Tong Sampah Rusak

Lebih lanjut, Rahlan mengungkapkan, ketujuh armada kendaraan pengangkut sampah yang dimiliki Dinas Kebersihan hanya mampu mengangkut 50 kubik sampah dalam sehari. “50 kubik sampah itu dihasilkan dari daerah Ciamis kota saja. Dan itu masih menyimpan sisa sampah yang tidak terangkut,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Kab. Ciamis, H. Asep Roni, menilai Dinas Kebersihan Ciamis kurang maksimal dalam menangani persoalan sampah. Untuk itu, dengan penambahan armada kendaraan pengangkut, masalah sampah bisa diatasi. Asep Roni menambahkan, terkait soal penyediaan tempat pengolahan sampah, pihaknya perlu pembahasan yang lebih lanjut. Alasannya, karena hal itu akan manyangkut masalah ketersediaan anggaran. (es)

Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

Serentak di 39 Kecamatan, Saksi Ai-Iip Tolak Hasil Rapat Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tingkat kecamatan dilaksanakan serentak, Senin (21/4/2025). Namun pada pleno...
ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

Imbauan BKN! ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui BKPSDM Ciamis mewajibkan Aparatur Sipil (ASN) untuk terapkan Multi-Factor Authentication (MFA). Sebagai informasi, bahwa MFA yang merupakan...
Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Film animasi Indonesia Jumbo sedang ramai jadi perbincangan. Salah satu sosok yang ikut membahasnya adalah Habib Jafar. Tapi bukannya sekadar komentar biasa, pendakwah satu...
Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Ciamis, Jawa Barat, bakal melakukan pendampingan terhadap Desa-desa di Ciamis yang akan membentuk Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih....
156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

harapanrakyat.com,- Dana Desa (DD) tahap I tahun 2025 sudah tersalurkan ke seluruh Desa di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pemerintahan...
DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memfasilitasi pelaku UMKM binaan, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis membuka gerai khusus di pusat kuliner atau Food Court Alun-alun...