Ciamis, (harapanrakyat.com),- Lima puluh delapan guru dari tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Guru Sekolah Dasar (SD) akan mengikuti acara Pendidikan Kilat (Diklat) yang diselenggarakan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Peserta Diklat tersebut diproyeksikan bakal menjadi Kepala Sekolah (Kepsek), menggantikan Kepsek yang tahun ini habis masa jabatannya atau pensiun. Hal itu disampaikan Plt. Sekretaris Disdik Ciamis, H. Tatang, Senin (8/10) di ruang kerjanya.
Tatang mengatakan, calon Kepsek untuk tingkatan SMP dan juga SD harus sudah dipersiapkan sejak dini. Hal itu sebagai upaya persiapan pihak Disdik menghadapi masa pensiun sejumlah kepala sekolah.
“Program ini datang dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pusat. Para calon Kepsek akan mengikuti Diklat selama tiga bulan mendatang,â jelasnya.
Menurut Tatang, sesuai dengan Permendiknas nomor 28 tentang persiapan calon Kepala SMP dan SD. Di dalamnya menyebutkan, perlu ada persiapan Calon Kepsek untuk mengisi kekosongan jabatan kepsek yang pension.
“Setelah mengikuti diklat, para calon Kepsek akan mendapat sertifikat. Mereka akan diminta bertanggungjawab, ketika mereka ditempatkan dan diangkat menjadi Kepsek. Namun demikian, tidak semua peserta Diklat diangkat jadi Kepsek, selama prilaku mereka tidak menunjukkan atau layak menjabat sebagai Kepsek,â ungkapnya.
Untuk itu, Tatang menegaskan, para calon atau peserta Diklat harus bisa menjaga prilaku dalam menjalankan tugas sebelum menjabat Kepsek. Karena, kata dia, hal itu sangat penting dimiliki seorang calon Kepsek. Dia berharap, jangan sampai sudah memiliki sertifikat, tapi prilaku masih buruk.
Sementara itu, Kasubag Kepegawaian Disdik Kab. Ciamis, Sukiman, mengatakan, Calon Kepsek yang diikutsertakan dalam Diklat kali ini, merupakan hasil dari penjaringan SMP dan SD se-Kab. Ciamis. Penjaringan itu, kata dia, sudah sesuai dengan aturan yang diterapkan dari Kemendiknas.
“Peserta Diklat atau calon Kepsek harus mengisi beberapa dokumen, biodata dan dokumentasi selama berkegiatan di lingkungan sekolah. Saat Diklat nanti, mereka akan diminta mempresentasikan beberapa hal yang berkaitan dengan jabatan Kepsek,â katanya.
Sukiman menyebutkan, 58 orang guru yang disiapkan mengikuti Diklat terdiri dari 35 orang guru SMP dan 23 orang guru SD. Semua peserta akan mengikuti Diklat yang akan digelar di wilayah Bogor. Diklat kali ini, kata dia, merupakan Diklat kedua yang diikuti oleh Kab. Ciamis. (es)