Sabtu, Mei 10, 2025
BerandaBerita CiamisDisnak Diminta Awasi Ketat Bahan Baku Usaha Kuliner Bebek

Disnak Diminta Awasi Ketat Bahan Baku Usaha Kuliner Bebek

Ciamis, (harapanrakyat.com),Merebaknya usaha olahan bebek baik dari mulai kaki lima, cafe dan resto merupakan fenomena tersendiri bagi warga Ciamis. Setidaknya, bahwa olahan daging bebek mampu menarik minat warga Ciamis, untuk berwisata kuliner.

Tidak hanya itu, maraknya usaha di bidang olahan bebek tersebut secara tidak langsung menunjukan perkembangan ekonomi kota, khususnya di bidang usaha kuliner yang kian hari mengalami peningkatan.

Namun begitu, Prima MT, warga Baregbeg Ciamis, berharap suplai bahan baku bebek yang digunakan untuk usaha kuliner, diambil dari potensi peternakan yang terdapat di wilayah Kab. Ciamis.

“Biar peternak bebek di Ciamis juga bisa menikmati untung,” katanya.

Menurut Prima, di tengah maraknya bisnis kuliner jajanan olahan bebek, Dinas Peternakan  (Disnak) Kab. Ciamis juga seharusnya turut mengawasi perkembangan peternakan bebek, termasuk soal kesehatan hewan/ bebek.

“Ini penting, Disnak harus mengawasi kesehatan bahan baku yang digunakan oleh para pengusah kuliner bebek,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Heri, warga Rancah, mengaku sangat menyambut gembira, karena bisnis kuliner olahan bebek bisa menjadi salah satu bisnis yang bisa diandalkan oleh warga Ciamis.

“Dari sisi ekonomi, berarti warga Ciamis bisa meraih kemajuan. Tapi dari sisi kesehatan, Disnak harus turut serta mengawasinya, salah satunya dengan melakukan pembinaan lebih lanjut,” katanya.

Ditemui terpisah, Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet) Disnak Kab. Ciamis, Maman Sukmana, mengatakan, pihaknya akan mengawasi bahan baku bebek yang digunakan oleh para pengusaha kuliner bebek di Ciamis.

“Yang masih susah yakni mengawasi bebek impor. Kalau untuk bebek lokal Ciamis, kami dalam tiga bulan sekali, selalu melakukan pengawasan,” pungkasnya. (DK)

Lisensi Klub Profesional

Raih Lisensi Klub Profesional, Persib Siap Berlaga di Kancah Internasional

Satu lagi penghargaan Persib Bandung yang membanggakan. Persib baru saja sukses mendapatkan Lisensi Klub Profesional tahun 2024-2025 yang statusnya tanpa catatan. Prestasi ini tercantum...
Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Live Bareng dan Inilah Cara On Cam di Tiktok Sebagai Tamu

Cara berkolaborasi dalam siaran langsung di aplikasi TikTok bersama akun lain mirip dengan cara pengguna melakukan siaran langsung bersama di Instagram. Metode ini dikatakan...
Program Pemutihan Piutang Pelanggan

Warga Sambut Baik Program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif PDAM Tirta Anom Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga menyambut baik program Pemutihan Piutang Pelanggan Non Aktif dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar, Jawa Barat. Diketahui program pemutihan...
Klub Top Eropa

3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Radar Klub Top Eropa, Ada yang Dilirik Inter Milan

Kiprah pemain Timnas Indonesia baik saat bermain di level klub maupun Timnas, tentu membuat para pemain ini dilirik sejumlah klub. Belakangan beredar kabar 3...
Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa Masuk Rumah Kosong Sesuai Sunnah dan Adabnya dalam Islam

Doa masuk rumah kosong menjadi salah satu amalan yang penting dalam ajaran Islam. Setiap langkah yang seorang muslim lakukan selalu dianjurkan untuk diawali dengan...
Juara Liga 1 2024-2025

Jadi Juara Liga 1 2024-2025, Ternyata Persib Pernah Dikalahkan 3 Klub Ini

Persib Bandung berhasil membawa gelar juara Liga 1 2024-2025, bahkan saat kompetisi baru memasuki pekan ke-31. Dengan 64 poin yang Persib dapatkan membuat pesaingnya...