Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisSMAN 1 Pangandaran Tanam 1000 Pohon di Lingkungan Sekolah

SMAN 1 Pangandaran Tanam 1000 Pohon di Lingkungan Sekolah

Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Pangandaran menggelar penanaman 1000 pohon di lingkungan sekolah. Penananaman itu dalam rangka menyambut hari Guru, dan menumbuhkan kepedulian siswa terhadap lingkungan.

Kepala SMAN 1 Pangandaran, Drs. H. Surman, M.Pd, Senin (28/11), mengatakan, pohon-pohon tersebut merupakan persembahan yang dibawa para siswa dan guru, untuk menghijaukan dan menyejukkan lingkungan, apalagi Pangandaran tergolong kawasan yang berhawa panas.

Surman menuturkan, kegiatan tersebut merupakan satu upaya pihak sekolah mengenalkan kepada siswa soal pentingnya lingkungan bagi kehidupan, termasuk pentingnya menjaga kesejukkan di lingkungan sekolah.

Kepada HR Surman menyebutkan, tanaman/ pohon yang dibawa para siswa berjenis, tanaman buah-buahan seperti Mangga, rambutan, dukuh, serta tanaman jati dan mahoni, juga beberapa jenis lainnya.

Dia juga menambahkan, penanaman tersebut juga merupakan agenda sekolah dalam merealisasikan program pemerintah, dalam mengatasi pemanasan global.

Surman berharap, pada waktunya nanti, tanaman-tanaman yang dibawa para siswa memberikan manfaat bagi Sekolah, lingkungan, masyarakat Pangandaran dan umunya Kab. Ciamis. (es)

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...