Banjar, (harapanrakyat.com),- Pihak PT. Kereta Api Indonesia (KAI) akan mengganti bantalan rel kereta api (KA) yang berada di daerah rawan amblas, yaitu di sepanjang jalur wilayah Banjar, Bojong sampai Ciamis.
Kepala Resort 2.14 Stasiun Banjar, Rijal, Selasa (29/11), mengatakan, perbaikan bantalan rel tersebut merupakan program dari pusat, sedangkan pihaknya hanya sebagai pelaksana untuk perbaikan jalur wilayah Banjar-Ciamis.
“Penempatannya hanya di titik rawan saja, yakni Ciamis, Bojong dan Banjar dengan panjangnya mencapai 8 kilometer,” jelasnya.
Dikatakan Rijal, untuk perbaikan kali ini memang dilakukan pergantian secara khusus dengan menggunakan bantalan beton R 4254. Sedangkan sebelumnya memakai beton seri R 3342.
Tujuan dari pergantian seri tersebut agar kedepannya ketika ada pergantian rel baru, maka pihak PT. KAI tidak perlu lagi mengganti bantalannya. Lantaran, seri R 4254 berfungsi untuk rel yang digunakan sekarang dan rel yang akan datang.
“Untuk bantalan rel didatangkan dari Surabaya, jadi buatan dalam negeri, namun untuk rel-nya memang diimport dari negara lain,” ujarnya.
Sedangkan, lanjut dia, mengenai kapan dimulai untuk pemasangan bantalan tersebut, pihaknya belum mengetahui, karena saat ini masih menunggu surat tugas dari pusat. Akan tetapi, bantalan telah didistribusikan.
Rijal menambahkan, selain mengganti bantalan rel, PT. KAI juga setiap minggunya selalu melakukan pembersihan sekaligus perawatan jalan rel kereta api. Tujuannya untuk menjaga kualitas rel agar bisa bertahan lama.
“Perawatan itu dikerjakan di sepanjang jalur Ciamis dan wilayah Banjar dengan cakupan perawatannya sampai 6 meter sisi kiri dan 6 meter sisi kanan jalan rel,” pungkasnya. (PRA)