Banjar, (harapanrakyat.com),- Kawasan Stadion Patroman yang berlokasi di wilayah lingkungan Parunglesang Kelurahan Banjar Kec. Banjar minim penerangan. Akibatnya, tidak sedikit warga mendapati sejumlah muda-mudi yang sedang memanfaatkan kawasan itu sebagai tempat strategis memadu kasih.
Usep warga Parunglesang, ketika dimintai tanggapan oleh HR, beberapa waktu yang lalu, mengatakan, sangat menyayangkan tidak adanya penerangan di kawasan tersebut. Padahal menurut dia, tempat itu juga memiliki potensi untuk dijadikan pusat keramaian, apalagi di malam hari.
Lebih jauh, Usep mengungkapkan, suasana ramainya kendaraan di wilayah terminal mendukung kawasan tersebut untuk lebih hidup, khususnya saat malam tiba. Dia berharap, dengan penambahan penerangan kawasan stadion Patroman lebih bermanfaat.
Senada dengan itu, warga yang enggan dikorankan namanya, mengatakan, sering mendapati kalangan muda-mudi yang menjadikan kawasan stadion Patroman sebagai tempat untuk berpacaran.
Dia menilai, suasana malam yang sepi dan minimnya penerangan, membuat mudi-mudi yang sedang dimabuk asmara merasa kerasan nongkrong di kawasan itu. Ironisnya, muda-mudi yang kepergok warga sedang berpacaran, seolah cuek tanpa merasa malu.
Pada kesempatan itu, dia berharap Pemerintah Kota Banjar melalui instansi yang terkait dengan keberadaan kawasan Satdion Patroman, memberikan perhatian khusus, agar kawasan itu tidak dijadikan tempat mesum. (deni)