Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita Ciamis2012, PAD Ciamis Ditargetkan Rp. 66,3 Milyar

2012, PAD Ciamis Ditargetkan Rp. 66,3 Milyar

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pemkab Ciamis pada tahun 2012 menargetkan PAD sebesar Rp. 66,3 milyar. Target PAD tersebut tentunya lebih besar dari target tahun sebelumnya yang sebesar Rp. 55 milyar.

Kabid Pendapatan Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Ciamis, Drs. Wachyu Hidayat, mengungkapkan, adanya peningkatan target PAD Ciamis yang cukup siginifikan pada tahun 2012, jika dibanding dengan target tahun sebelumnya, dipengaruhi oleh hasil capaian PAD pada tahun 2011 yang telah mengindikasikan adanya peningkatan yang melampaui target PAD.

“Mengenai pencapaiannya berapa milyar, belum bisa dilihat sekarang. Karena tahun anggaran 2011 masih berjalan. Hanya, untuk target PAD pada anggaran perubahan 2011, kita menargetkan Rp. 64 milyar,” ujarnya, ketika dihubungi HR, di kantornya, Selasa ( 27/12).

Menurut Wachyu, faktor yang menyebabkan adanya peningkatan target PAD pada tahun anggaran 2012, yakni adanya beberapa peningkatan dari beberapa sektor pendapatan dan juga adanya beberapa sektor pendapatan baru.

“Sektor pendapatan yang mengalami peningkatan, yakni dari Pajak Penerangan Jalan (PPJ), Pajak Parkir, BPHTB, Pajak Hotel dan Restoran. Sementara dari Pajak Hotel dan Restoran terdapat sektor pendapatan baru, yakni dari pajak Chatring Restoran dan Pajak Kost-kostan,” terangnya.

Wachyu menjelaskan baru tahun anggaran kali ini perusahaan Chatring dan pengelola tempat Kost-kostan diberlakukan wajib pajak. “Namun, untuk Kost-kostan yang dikenakan pajak, khusus yang kamar kost-nya memiliki lebih dari 10 kamar,” imbuhnya.

Wahyu juga menyatakan pendapatan dari pajak daerah yang memiliki potensi cukup baik terlihat dari PPJ dan BPHTB.

“Sektor pendapatan PPJ merupakan pajak terbesar hingga kita menargetkan Rp. 8,3 milyar. Sementara adanya potensi pajak dari BPHTB, dipengaruhi dari menggeliatnya bisnis properti perumahan di Kabupaten Ciamis. Untuk saat ini saja, pencapaian pajak dari BPHTB sudah mencapai Rp. 1,6 milyar yang dimana potensi pajak terbesarnya dari bisnis properti perumahan,” paparnya. (Bgj)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...