Banjar, (harapanrakyat.com),- Ketua Pimpinan Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kota Banjar, Drs. KH. Lili Hasanudin, SH., mengajak warga NU untuk lebih berani tampil gebyar dengan warna NU, dan eksis berperan aktif di segala bidang.
Hal itu diungkapkannya dalam acara halal bihalal PCNU Kota Banjar, yang dilaksanakan hari Minggu (18/9), bertempat di Gedung Dakwah Islam Banjar.
Lili juga menekankan agar warga NU melestarikan pengajian bulanan (Yaumul Ijtima) sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi antar pengurus, yaitu dengan mengedepankan ahli sunah waljamaâah (Aswaja).
Selain itu, Yaumul Ijtima juga bertujuan untuk mengingatkan kembali komitmen ke-NU-an di tengah-tengah jamaâah. âDengan demikian, maka siapkan diri kita sebagai warga NU untuk ikut serta mewujudkan Kota Banjar yang kita cintai ini,â kata Lili.
Sebagai penceramah pada acara halal bihalal tersebut, PCNU Kota Banjar mengundang Kyai Solehudin. Dalam tausiahnya Kyai Solehudin membahas mengenai keunggulan beribadah di bulan Ramadhan.
Karena, bulan Ramadhan berbeda dengan bulan-bulan lainnya. Dikatakannya, melaksanakan sholat sunat di bulan Ramadhan nilai pahalanya berbeda. Dan kalau sholat di Mesjidil Harom maka nilai pahala yang didapat juga akan berbeda bila dibandingkan dengan sholat di mesjid biasa.
âSholat berjamaâah pun nilai pahalanya berbeda antara shaf (barisan) pertama dengan barisan kedua dan seterusnya. Seperti halnya bulan Ramadhan beda dengan bulan yang lain, sebab bulan Ramadhan penuh keberkahan dan maghfiroh,â terangnya. (AM)