Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Maleber Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, membutuhkan rehabilitasi untuk tiga lokal ruangan, diantaranya satu lokal ruang belajar, satu lokal kantor, dan satu lokal ruangan kesenian.
Kepala Sekolah SDN 1 Maleber, Teti Heryati, S.Pd.SD., melalui Ijudin, S.Pd., ketika ditemui HR, pekan lalu, mengatakan, ketiga ruangan tersebut termasuk bangunan lama, dan pihak sekolah sudah mengusulkan perbaikan sejak tahun 2009. Tapi sampai sekarang belum juga ada realisasinya.
Dijelaskan Ijudin, bahwa jumlah murid di SDN 1 Maleber sebanyak 155 siswa, dan terbagi ke dalam tujuh rombongan belajar (rombel). Sedangkan ruangan yang layak pakai hanya ada enam lokal ruang kelas baru (RKB).
Kemudian, satu lokal ruang belajar yang masih menggunakan bangunan lama yaitu dipakai untuk kelas tiga. Namun, meski kondisinya seperti itu pihak sekolah tetap menyelenggarakan proses belajar mengajar, walaupun sebetulnya pihak sekolah merasa khawatir.
Ijudin berharap, untuk menunjang kelancaran proses belajar mengajar, pihak sekolah berharap adanya bantuan rehabilitasi dari Pemerintah Kabupaten Ciamis. âMudah-mudahan apa yang sekolah butuhkan bisa segera direalisasikan, karena hal itu juga demi kelancaran proses belajar mengajar di sekolah kami,â harapnya. (DSW)