Rabu, April 16, 2025
BerandaArtikelFoto Veteran Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2011

Foto Veteran Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2011

Sudah pada umumnya, manusia adalah lumbung dari segala lupa. Lupa pada rupa, lupa pada duka, dan lupa pada suka. Manusia mengalami semua itu dalam berbagai aktivitas kesehariannya. Namun ada suatu produk budaya yang mampu menghapus dan mengobati sebagian dari lupa itu; sebuah foto atau potret.

Berkat sebuah foto, manusia bisa teringat lagi. Ingat pada rupa, ingat pada duka, dan ingat pada suka. Foto atau potret hidup manusia menjadi deretan imajinasi visual yang mengajak mereka untuk kembali menyusun sebuah kisah ataupun keluh kesah.

Dalam situasi itulah, manusia seperti menemukan kembali kenyataan dirinya, biografi eksistensialnya. Dalam potret hidup yang terbingkai pada foto, manusia bisa menemukan dan melihat masa-masa hidupnya yang telah berlalu. Imajinasi yang dalam pun menciptakan dunia tersendiri dalam memori kita.

Kita mencoba membaca pikiran para veteran perang kemerdekaan, sesaat berlangsungnya upacara peringatan HUT RI ke-66 di kota Banjar. Sekelompok veteran dan purnawirawan, saat mengikuti upacara pada umumnya bergumam dalam waktu merebut kemerdekaan hanya dengan senjata apa adanya. Terkuat dalam jiwa merebut kemerdekaan, mereka berani mengorbankan diri hanya demi tanah air untuk bisa hidup merdeka.

Lepas dari penjajahan kolonialis dan imprialisme, untuk hidup merdeka demi negara dan bangsa Indonesia. Meskipun telah tua renta tapi semangat hidup tetap bergelora. Saat alat-alat bunyi ditabuh, tepuk tangan para veteran dan purnawirawan bergema. Ada juga yang saking senangnya mereka bersama-sama meniup peluit, dengan penuh percaya diri. Tak ada peluit dengan jari-jari tua tapi suara cukup keras. (Bachtiar Hamara)

Cafe Perang Candu Tasikmalaya

Ngopi Unik di Cafe Perang Candu Tasikmalaya, Gelasnya Bisa Langsung Dimakan!

harapanrakyat.com,- Di Tasikmalaya, Jawa Barat, ada sebuah inovasi menarik yang membuat momen ngopi jadi lebih seru dan berbeda dari biasanya. Inovasi ini bisa Anda...
Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Hadits Bicara Baik atau Diam, Anjuran dalam Menjaga Lisan

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbicara dengan baik. Jika mereka tidak mampu, lebih baik untuk diam yang berarti menjaga lisan. Nasihat...
Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran

Dedi Mulyadi Prioritaskan Reaktivasi Jalur Kereta Bandung-Pangandaran Demi Dorong Pariwisata

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menegaskan komitmennya untuk menghidupkan kembali (reaktivasi) sejumlah jalur kereta api lama di wilayah Jawa Barat, dengan rute Bandung-Pangandaran...
Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Tretan Muslim Beri Klarifikasi Terkait Curhatan King Abdi di Podcast

Dunia kuliner dan hiburan kembali ramai netizen bicarakan. Kali ini bukan soal rasa makanan, tapi mengenai rasa kecewa. Nama King Abdi dan Tretan Muslim...
mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...