Kamis, Mei 8, 2025
BerandaBerita CiamisPangandaran Belum Dijadikan Wisata Utama Para Turis

Pangandaran Belum Dijadikan Wisata Utama Para Turis

Faktornya adalah Waktu, Jarak Tempuh, Sarana Prasarana dan Event

Ciamis, (harapanrakyat.com),- Meski objek wisata Pangandaran dijadikan tujuan wisata Internasional, namun rata-rata wisatawan domestik maupun mancanegara hanya tinggal paling lama 2 hari. Hal ini berbeda dengan wisata international lainnya seperti Yogyakarta dan Bali, para wisatawan bisa tinggal selama 1 sampai 2 minggu.

“Hal ini saya kira disebabkan oleh jumlah sarana penunjang yang belum lengkap dan belum adanya event yang membuat para wisatawan betah dan menetap di Pangandaran dengan waktu lama,” kata Lilis Kusumahwati, Kepala Bidang Destinasi Dinas Pariwisata dan Budaya Kabupaten Ciamis.

Lilis mengatakan, pada umunya para wisatawan ketika mengunjungi suatu objek wisata, mengharapkan adanya event atau atraksi heboh yang menarik bagi mereka. Dan mungkin juga, mereka datang tidak hanya untuk menikmati pamandangannya saja.

“Yang jelas, saya kira mereka tidak ingin buang waktu percuma di tempat wisata seperti Pangandaran ini. Bisa juga, mereka tertarik datang karena adanya seni tradisonal seperti ronggeng gunung, atau kesenian lainnya,” katanya.

Untuk itu, Lilis menilai agar Pangandaran bisa menarik wisatawan, maka perlu diagendakan pembuatan jadwal kegiatan/ event yang sifatnya berkala. Dengan begitu, bisa dipastikan, para wisatawan bisa menetap di kawasan Pangadaran lebih lama.

“Kenapa teragendakan, supaya jelas materi promosi yang bisa dijual ke mereka, dan para turis bisa mengetahui hiburan apa saja yang mereka harus nikmati. Kalau sudah begitu, mereka jelas akan membooking hotel lebih dari dua atau tiga hari,” katanya.

Lilis juga menyebutkan faktor lain yang menjadi pertimbangan para turis ketika akan berkunjung ke suatu objek wisata. Salah satunya adalah mengenai waktu dan jarak tempuh menuju Pangandaran.

“Kalau lebih dari dua jam, jelas mereka tidak nyaman dalam menikmati wisatanya. Coba saja hitung jarak tempuh anatara Jakarta-Bandung menuju ke Pangandaran atau dari arah Yogyakarta,” katanya.

Lilis menandaskan, bahwa satu-satunya jalan terbaik untuk memecahkan hal itu adalah dengan membuat Rencana Induk Pembangunan Daerah {RIPDA} ntuk wilayah Objek Wisata Pantai Pangandaran.

“Dengan RIPDA, semua masalah bisa diidentifikasi dan diambil pemecahannya secara sistematis. Apalgi untuk sekelas Pangandaran yang sudah dijadikan daerah tujuan wisata Internasioanl,” pungkasnya. (DK)

Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kades di Kota Banjar Respon Pembentukan Koperasi Merah Putih, Singgung soal BUMDes

harapanrakyat.com,- Sejumlah kepala desa di Kota Banjar, Jawa Barat, merespon soal keharusan pembentukan Koperasi Merah Putih Desa/Kelurahan yang harus sudah terbentuk pada Juni mendatang. Sejumlah...
Nasib Preman Kampung

Awalnya Sok Jagoan Endingnya Mewek di Kantor Polisi, Begini Nasib Preman Kampung di Garut yang Bacok Ustad

harapanrakyat.com,- Nasib preman kampung di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pembacokan terhadap seorang ustad yang sedang beribadah sholat dzuhur berakhir di kantor polisi. Pelaku...
Pengembalian Tunjangan Rumdin DPRD

Aktivis Pertanyakan Dasar Pengembalian Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar oleh Kejaksaan

harapanrakyat.com,- Aktivis Kota Banjar, Jawa Barat, Awwal Muzakki mempertanyakan dasar pengembalian uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan transportasi pimpinan dan anggota DPRD Kota...
Rumah Warga di Karangkamulyan

Satu Rumah Warga di Karangkamulyan Ciamis Ambruk Akibat Tanah Longsor, 8 Jiwa Harus Mengungsi

harapanrakyat.com,- Satu rumah warga di Karangkamulyan, tepatnya di RT 10, RW 03, Desa Karangkamulyan, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk akibat tanah longsor...
Timnas Indonesia di Piala Dunia

Ini Kata Shin Tae-yong soal Peluang Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026, Singgung Para Pemain

Sosok mantan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memang selalu jadi pusat perhatian publik. Kali ini, pria asal Korea Selatan itu membahas secara terbuka peluang...
larangan membawa kendaraan pribadi ke sekolah

SMAN 2 Cimahi Larang Siswa Tanpa SIM Bawa Kendaraan Pribadi ke Sekolah

harapanrakyat.com - SMAN 2 Cimahi, Jawa Barat, melarang semua siswa menggunakan kendaraan pribadi ke sekolah apabila belum memiliki SIM. Hal tersebut merupakan komitmen pihak...