Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisBerita BanjarsariJalan Sepanjang 9 KM di Kec Purwadadi Rusak

Jalan Sepanjang 9 KM di Kec Purwadadi Rusak

Purwadadi, (harapanrakyat.com),- Jalan sepanjang sembilan kilometer yang menghubungkan 3 Desa di Kecamatan Purwadadi kondisinya rusak. Ironisnya, kerusakan jalan tersebut berlangsung lama dan tanpa adanya perhatian pemerintah Kab. Ciamis. Ketiga desa yang dilalui jalur tersebut diantaranya, Desa Purwadadi, Purwajaya, dan Sidarahayu.

Banyaknya bebatuan yang berserakan, hingga jalan berlobang kerap ditemui di sebagian jalan tersebut. Tak hanya itu, kondisi tanah yang labil juga kerap membuat jalan tersebut berubah menjadi bergelombang.

Marsono (38), salah seorang tokoh masyarakat di Kec. Purwadadi, ketika ditemui HR, Senin (31/1) membenarkan kondisi rusaknya jalan di wilayah tiga Desa di Kecamatan Purwadadi.

Dia menilai, jalan tersebut merupakan jalur alternatif tercepat menuju Provinsi Jawa Tengah (Jateng), ketimbang melalui jalur Kec. Banjarsari.dan Kec. Lakbok.

Selain itu, jalan kec. Puwadadi juga tergolong jalan yang cukup ramai dilalui banyak laalu lalang masyarakat dan kendaraan.  Karena jalan itu jalur utama menuju kantor kecamatan, dan pasar Panineungan.

Ahya (24), warga Desa Sidarahayu yang sering melalui jalan itu, mengaku harus berhati-hati bila akan melewati jalur utama di kec. Purwadadi tersebut. soalnya, jika berjakan dengan ceroboh, tak ayal pengguna jalan akan terpeleset, terlebih lagi jika belum terbiasa melewatinya.

Ia berharap Pemda. Ciamis segera memperbaiki kondisi jalan yang rusak itu. Ia yakin jika kondisi jalan tersebut dalam keadaan baik, dapat membantu meningkatkan kehidupan ekonomi warga Kec. Purwadadi. (Amlus)

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...