Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita PangandaranPangandaran Terima Dana Sharing Produksi Tebangan 2014 dari Perhutani

Pangandaran Terima Dana Sharing Produksi Tebangan 2014 dari Perhutani

Photo: Ilustrasi net/Ist.

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, menerima dana sharing kayu produksi tebangan tahun 2014 sebesar Rp.424.736.165 dari KPH Perhutani Ciamis, Jawa Barat, yang diperuntukkan bagi 12 Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di Kabupaten Pangandaran.

Penyerahan dana disaksikan para pemangku hutan di Kabupaten Pangandaran, Senin (16/01/2017). Uang tersebut nantinya akan digunakan untuk kepentingan masyarakat, khususnya masyarakat di sekitar hutan supaya produktif. Baik itu digunakan untuk peningkatan produktivitas usaha peternakan, perikanan, maupun pertanian.

Administratur Perhutani KPH Ciamis, Bambang Juriyanto, mengatakan, pihaknya selalu memberikan dana sharing kayu produksi tebangan kepada mitra Perhutani di seluruh wilayah di Indonesia.

Dana tersebut dihitung dari luas 6000 kubik ditahun 2014, untuk tahun berikutnya akan dibagi lagi, namun besarannya tergantung keuangan dari pusat dan akan diawasi perputarannya. Dana itu merupakan anggaran yang harus terserap dan dipergunakan oleh masyarakat.

“Luasan hutan produksi Perhutani di tiga daerah totalnya sekitar 29.200 hektare, dengan rincian 16.200 hektare wilayah Pangandaran, 12.000 hektare wilayah Ciamis, dan 1.000 hektare wilayah Banjar. Meski dana tersebut tidak mengikat, tapi itu harus diawasi pengelolaanya,” terang Bambang.

Dia juga menjelaskan, ada beberapa kendala atas berkurangnya lahan garapan Perhutani, seperti adanya pergeseran budaya, dimana mencari penggarap sangat susah. Untuk sekarang saja segmennya generasi tua semuanya.

“Ini tugas Perhutani, bagaimana lebih menarik lagi pengelolaan hutan supaya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan memberikan nilai tambah, dengan mempertahankan kelembagaan di masyarakat sekitar hutan tersebut,” tukas Bambang.

Sementara itu, Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata, mengajak kepada semua masyarakatnya untuk menjaga hutan, karena hutan merupakan kehidupan bagi Kabupaten Pangandaran.

“Mari bersama kita menjaga hutan kita agar tidak terjadi penebangan hutan secara liar. Peran aktif masyarakat sangatlah dibutuhkan,” tandas Jeje. (Madlani/R3/HR-Online)

Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Asal Usul Bunga Edelweis, Bunga Abadi yang Terancam Punah

Bagi para pecinta alam dan pendaki gunung, nama bunga edelweis tentu bukan hal asing. Keindahan serta ketangguhannya menjadikan bunga ini begitu spesial dan penuh...
Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Doa Ketika Mendapat Amanah Jabatan agar Berkah

Pernahkah Anda merasakan khawatir ketika mendapat amanah baru di tempat kerja? Setiap orang pasti punya cara masing-masing menghadapi momen seperti ini. Ada yang langsung...
Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025, Laptop Ringkas dan Tangguh untuk Generasi Produktif

Lenovo IdeaPad Slim 3 2025 telah resmi rilis di India. Perangkat komputer jinjing buatan Lenovo ini membawa sejumlah peningkatan signifikan yang hadir untuk memenuhi...
Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara Yogyakarta, Tempat Edukasi Sejarah Penerbangan TNI AU

Sejarah Museum Dirgantara menyimpan kisah perkembangan dunia penerbangan di dalamnya. Menilik dari catatan sejarah Indonesia, bangunan ini merupakan tempat untuk mengabadikan sejarah TNI Angkatan...
HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

HMI Pangandaran Kritik Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Sebut Wacana Tahunan dan Pemborosan Anggaran

harapanrakyat.com,- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pangandaran melontarkan kritik tajam terhadap rencana reaktivasi jalur kereta Banjar-Cijulang. Menurut mereka, reaktivasi tersebut seperti sebuah wacana tahunan. Ketua HMI...
Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

Resmikan Gedung PPNI, Wakil Wali Kota Banjar Ingatkan Perawat Jaga Profesionalitas dan Pelayanan Prima

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat Supriana mengingatkan para perawat agar bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Hal itu ia sampaikan usai...